Sunday, October 7, 2012

Art # 2173 Andesite 1.0 - Rock & Ice Series


Minggu lalu saya dikejutkan dengan munculnya produk tas Eiger Art # 2173 Andesite 1.0. Dari bentuk, tidak ada yang aneh dari tas ini. Yang menarik adalah keberanian Eiger untuk bermain dengan warna dan bahan pada tas ini. Menggunakan bahan poly bercorak yang dikombinasikan dengan bahan solid berwarna abu tua (Dark Grey) dan kombinasi aksen Orange, tas ini terlihat sangat otentik. Bisa dibilang ini adalah terobosan Eiger yang jauh, di mana sebelumnya tas Eiger banyak didominasi dengan warna hitam dan abu-abu.

Tas ini menggunakan back system "heat reducer" yang terbuat dari bahan busa dan kain mesh yang tebal namun lembut serta sejuk. Kantong samping tas menggunakan bahan poly corak yang bagian dalamnya menggunakan kombinasi berwarna Orange.

Tas ini memiliki 2 ruang dan tidak memiliki tempat untuk penyimpanan laptop. Hal ini dapat dimaklumi karena tas ini tidak difungsikan untuk kegiatan kantor, namun lebih ke travelling. Kompatemen dalam juga tidak memiliki banyak fungsi yang rumit, namun ruang kompartemen cukup besar sehingga isi bisa relatif lebih banyak.

Model tasnya jauh lebih minimalis, namun  sangat "up-to-date" dan sudah berani bermain dengan konsep fashion yang elegan dan simplify. Tas ini diberi nama Andesite 1.0 karena warnanya mirip dengan bebatuan andesit yang merupakan salah satu batu pegunungan yang cukup terkenal. Selain itu, corak guratan pada bahan poly abu-abu sangat menonjolkan wujud bebatuan yang keras dan kuat, membuat tas ini terlihat sangat gagah dan sangar. Dibandingkan dengan tas-tas adventure merek lain yang beredar di Indonesia, jelas posisi Eiger - dengan melihat tas ini sudah 2 langkah di atas mereka.

Secara umum, tas ini adalah terobosan Eiger yang luar biasa. Ini kejutan Eiger untuk para Eigerian di bulan Oktober ini. Kira-kira kejutan apa lagi ya yang akan diusung Eiger selanjutnya? Stay tune.... Karena saya akan mengabarkannya buat Anda.


1 comment: